Lowongan BUMN PT Kimia Farma (Persero)
Kategori
(
Lowongan BUMN
)
Kimia Farma merupakan pioner dalam industri farmasi Indonesia. Cikal bakal perusahaan dapat dirunut balik ke tahun 1917, ketika NV Chemicalien Handle Rathkamp & Co., perusahaan farmasi pertama di Hindia Timur, didirikan. Sejalan dengan kebijakan nasionalisasi eks perusahaan-perusahaan Belanda, pada tahun 1958 pemerintah melebur sejumlah perusahaan farmasi menjadi PNF Bhinneka Kimia Farma. Selanjutnya pada tanggal 16 Agustus 1971 bentuk hukumnya diubah menjadi Perseroan Terbatas, menjadi PT Kimia Farma (Persero). Sejak tanggal 4 Juli 2001 Kimia Farma tercatat sebagai perusahaan publik di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya.
Berbekal tradisi industri yang panjang selama lebih dari 187 tahun dan nama yang identik dengan mutu, hari ini Kimia Farma telah berkembang menjadi sebuah perusahaan pelayanan kesehatan utama di Indonesia yang kian memainkan peranan penting dalam pengembangan dan pembangunan bangsa dan masyarakat.
Posisi : Medical Representative-Division CHP/OTC Product
Lokasi : Banjarmasin, Balikpapan, Samarinda
Persyaratan:
- Usia maksimal 27 tahun
- Pendidikan D3 atau S1
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Memiliki kendaraan roda dua dan SIM C
- Bersedia ditempatkan di Banjarmasin, Balikpapan dan Samarinda
Batas akhir pendaftaran : 5 April 2010
Bagi Anda yang memenuhi persyaratan diatas, silahkan mengirimkan CV dan lamaran lengkap melalui pos:
PT. Kimia Farma CHP
Jl. Gurami No.16
Samarinda-75115
atau email ke:
chp_kalimantan@yahoo.co.id